Friday, July 12, 2019

Joe & Dough, Plaza Indonesia



Sebenarnya  saya tau cafe yang satu ini sudah cukup lama, namun baru  sempat mampir dan mencoba beberapa menu andalan mereka sekitar minggu lalu. 

Tempatnya sendiri menurut saya cukup mengejutkan! Haha, kenapa? Maksudnya adalah, karena jika tampak dari luar, cafe nya seperti kecil sekali dan hanya dapat memuat sekitar 10 orang. Tapi saat masuk ke dalam, ternyata ada area smoking room yang cukup luas. Dan bisa memuat kapasitas sampai 15-20 orang. Karena saya tidak smoking, maka saya dan Krishna memilih duduk dibagian luar. 




Jujur saja, dereta pastries mereka yang dipajang dietalase, sungguh menggugah selera kami. Maka dari itu, saya memesan Cruffin Black Forest dan kopi khas Joe & Dough, yaitu JD Cookie Cup. Kopi yang gelasnya terbuat dari adonan cookies yang memang dapat dimakan setelahnya. Namun, ternyata rasa cookies nya kok kurang enak yah? 😀

Cruffin Black Forrest 
Sesame Butterscotch

JD Cookie Cup



Sepertinya Joe & Dough memang lebih memaksimal kan pada cakes, pastries dan beverages deh. Karena semua yang kami pesan rasanya sungguh enak! 



Tapi untuk harga memang cukup pricey yah. Jadi saya sarankan jika kalian tipe yang lebih suka makan 'besar' alias bukan ngemil, sepertinya rugi jika membeli pastry saja. 😊

Basically cafe ini cukup enak hanya sekedar untuk ngopi bersama teman atau pasangan. Tapi kalau saya pribadi, tidak saya jadikan tempat favorit. Karena selain cukup pricey, atmosfir nya pun membuat kami memang tidak terlalu betah duduk berlama-lama disana. 

Tapi kalau kalian ingin mencoba, silahkan bisa ke sini ya :

Joe & Dough, Plaza Indonesia
Plaza Indonesia Lt. 2
Jl. M.H Thamrin
Jakarta


Love,
Girl With An Attitude













1 comment:

Anonymous said...

Lagi lagi postingan Kakak bagus. Membuat saya mau berkunjung :)