Tau kan lagu nya band Aqua yang berjudul Barbie Girl? Hihi, nah itulah yang saya rasakan saat datang ke Barbie House yang berada di Main Atrium, Gandaria City Mall. Konsep nya sendiri dinamakan "Barbie, You Can Be Anything". Sehingga membuat para pengunjung, khususnya anak kecil dapat melakukan aktifitas apa saja disana. Ada Play Room, Cooking Class Room, Art Room, Living Room dan lain-lain.
Saya datang bersama Nares, keponakan saya yang berusia 5 tahun. Bagi dia Barbie House ini merupakan dream house, hehehe. Ya wajar saja lah, siapa juga perempuan yang tidak suka dengan Barbie (meskipun ada juga yang tidak suka, namun mayoritas perempuan pasti suka deh 😉)
Harga tiket untuk weekdays / orang adalah Rp 50.000,- dan pada saat weekend menjadi Rp 75.000,-. Jika membeli tiket, kita mendapatkan potongan harga 15% untuk membeli produk Barbie apa saja. Ditambah, kita mendapat cookies yang sangat menggemaskan jika kita membeli produk di cafe yang berada disamping Barbie house tersebut.
Selain bisa puas bermain Barbie lengkap dengan rumah, mobil dan beberapa aksesorisnya, anak/keponakan kita juga dapat memakai kostum dan difoto dengan fotografer khusus. Pilihan kostumnya yaitu menjadi pilot, dokter, mekanik, princess dan masih banyak lagi. Kalau keponakan saya memilih menjadi pilot. Gemes! 💓
Oh btw, kita hanya diberi waktu 1 jam untuk menikmati arena Barbie House tersebut. Mungkin maksudnya baik ya, agar tidak terlalu sumpek dan berdesakan dengan pengunjung lain yang baru datang. Tapi namanya anak kecil, pasti kan tidak puas jika diberi waktu seperti itu. Yang ada setelah mereka tau waktu sudah habis, jadi cranky deh hehe.
Kalau kalian mempunyai anak/keponakan perempuan, jangan lewatkan untuk datang ke Barbie House ini. Pasti mereka akan senang sekali! Berlangsung dari tanggal 31 Mei - 8 Juli 2018.
Yuk, segera cobain deh bagaimana rasanya menjadi Barbie!
"Life in plastic, it's fantastic.
You can brush my hair, undress me everywhere
Imagination, life is your creation.."
-Aqua-
Love,
Girl With An Attitude
No comments:
Post a Comment