Thursday, February 24, 2011

..Kecap Inggris, garam Inggris dan kunci Inggris..

Adalah sedikit percakapan sedikit konyol antara saya, mama saya dan papa saya. Sekitar beberapa hari yang lalu, mama saya memasak makanan daging sejenis burger steak, yang sok pasti salah satu bahan yang digunakan adalah "kecap Inggris". Setelah kami semua selesai makan, saya pergi ke dapur untuk mencuci semua piring, sendok dan garpu yang sudah selesai kami gunakan.Percakapan pun terjadi :

Mama    : "Tadi mama bikin dagingnya terlalu asin ngga, Vi?"
Saya      : "Hmm, agak asin sih, Ma. Kok tumben? Kekentalan ya kuahnya?"
Mama    : "Iya, kayanya Mama kebanyakan deh kasih kecap Inggrisnya. Nanti Mama tambahin
                 sedikit deh kuahnya, biar agak encer "
Saya      : "Kenapa ya Ma, dikasih namanya kok kecap Inggris ya?" (sambil tertawa sedikit)
Mama    : "Ngga tauuuu tuh, malah ada garam Inggris juga kan?"
Kemudian Papa saya masuk ke dapur dan ikutan nimbrung 

Papa     : "Jangankan kecap atau garam, yang namanya kunci Inggris aja ada kok"
Saya     : "Iya ya, Pa. Kenapa juga harus di kasih nama dengan belakangnya Inggris? What's wrong    
                with Inggris ya?"
Papa     : "Papa pun ngga tau"

Setelah itu kita semua keluar dari dapur. Bertanya-tanya sendiri dengan nama semua hal yang belakangnya harus ada kata "Inggris" nya itu. Papa saya pun langsung membuka kamus, dan saya langsung mencari-cari di Google. Hehehe, percakapan dan pemikiran yang aneh dan lucu. It's not like that we're dumb, but we just really want to know why, that's all. :-)

No comments: